FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Struktur Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kota Makassar bakal rampung dalam waktu dekat. Target penyelesaiannya sebelum bulan Juli.
Anggota formatur Golkar Makassar, Irianto Ahmad mengaku, para formatur masih mengkaji lebih dalam usulan nama yang masuk.
"Kami para formatur sudah rapat. Kami masih mendalami usulan nama yang masuk, supaya kita tidak salah langkah dalam menentukan struktur kepengurusan," kata Irianto saat dikonfirmasi, Jumat (18/6/2021).
Irianto menyampaikan, proses ini dilakukan secara ketat. Setelah itu, mereka akan menyerahkan usulan ke DPD I untuk disahkan.
"Kita usahakan dalam waktu dekat. Bulan ini kita akan serahkan ke DPD I, kemudian mereka yang berwenang untuk mengesahkan dalam bentuk SK," bebernya.
Terkait usulan nama yang bakal masuk struktur kepengurusan, Irianto masih enggan membeberkan. Tetapi ia juga tidak menampik ingin bergabung dalam kepengurusan DPD II Golkar Makassar untuk periode 2021-2026.
"Kalau saya, selama itu perintah partai, tentu tidak ada alasan untuk menolak. Harus dijalankan dengan maksimal dan sesuai dengan kode etik partai," jelasnya.
Sebelumnya, Ketua DPD II Golkar Makassar Munafri Arifuddin (Appi) menyebut masih membutuhkan waktu untuk menentukan struktur kepengurusan yang akan membantunya.
Jabatan vital seperti sekretaris dan ketua harian pun kini jadi rebutan kader untuk tampil bersama Appi memimpin Golkar Makassar lima tahun ke depan.
Sumber : https://fajar.co.id/2021/06/18/struktur-pengurus-golkar-makassar-belum-rampung-berpotensi-hambat-kerja-elektoral/
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami