Bersama Dandim Iqbal Suhaeb Serahkan Bantuan Paket Sembako Kepada Warga Kurang Mampu


Makassarkota, MAKASSAR – Jelang diterapkannya pemberlakuan Sosial Berskala Besar (PSBB) pemerintah Kota Makassar menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada warga kurang mampu. di kota Makassar.

Penjabat Walikota Makassar Iqbal Suhaeb didampingi Dandim 1408/BS Makassar Kol (Inf) Andriyanto menyerahkan bantuan paket sembako secara langsung kepada warga kurang mampu yang terkena kesulitan ekonomi akibat dampak penyebaran wabah virus corona.

Bantuan paket sembako tahap pertama disalurkan  langsung kepada warga prasejahtera yang bermukim di kelurahan Ballaparang kecamatan Rappocini Selasa 21/4/2020.

Iqbal berharap bantuan paket sembako yang diberikan  dapat membantu meringankan beban bagi warga masyarakat yang kurang mampu, terutama kepada warga miskin yang tidak mempunyai penghasilan ekonomi semenjak adanya wabah Covid 19.

"Saat ini banyak warga kita merasakan dampak ekonomi akibat wabah covid 19, sebagian dari mereka tidak bisa mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan sehari hari, dengan adanya bantuan paket sembako ini, dapat membantu meringankan beban ekonomi mereka," ujar Iqbal.

Dikesempatan tersebut Dandim Makassar Kol Inf Andriyanto menghimbau kepada warga masyarakat kota Makassar untuk mematuhi aturan pemerintah selama diberlakukannya PSBB nanti

"Masyarakat harus diberi pemahaman tentang apa saja yang bisa dan tidak bisa dilakukan selama masa  pemberlakuan PSBB nanti, sehingga pelaksanaan PSBB ini bisa berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan," terangnya.

Diketahui bantuan sembako ini akan diserahkan secara bertahap oleh Pemerintah Kota  melalui dinas Sosial Kota Makassar. Dimana ada 60. 000 paket sembako yang akan disalurkan kepada warga kurang mampu yang tersebar dalam wilayah kota makassar dan sudah terdata oleh dinas Sosial kota Makassar.

Adapun paket sembako yang diserahkan terdiri dari beras 10 Kg, mie instan, gula pasir, minyak goreng, susu kaleng, ikan kaleng , dan satu set perlengkapan mandi dan sikat gigi beserta masker.

Sumber : Hidayat



Sumber : https://makassarkota.go.id/?p=6839

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.