Tatap Muka Bareng Bupati Enrekang, Benarkah Ada Titipan Khusus Taufan Pawe


BONEPOS.COM, ENREKANG - Usai berkonsolidasi di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Golkar Kabupaten Enrekang, Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe (TP) menemui Bupati Enrekang Muslimin Bando dan Ketua DPRD Enrekang.

Pertemuan yang dilakukan secara singkat membahas agenda persiapan musda dan konsolidasi partai Golkar dalam rangka menghadapi momentum politik akan datang.

Wakil Sekretaris Bidang Komunikasi Publik, Sulham menyatakan, pertemuan Ketua DPD I sebagai silaturahmi politik sesama kader Partai Golkar.

"Kebetulan tadi Pak Ketua memberikan arahan dalam konsolidasi Golkar Enrekang," ujarnya.

Pada pertemuan tersebut, ikut hadir Sekretaris Golkar Enrekang Marzuki Wadeng dan Plt Ketua Golkar Enrekang Asmara Cawidu serta sejumlah rombongan DPD I Golkar Sulsel.

Satu hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut, kedua kader Golkar membahas bagaimana pentingnya konsolidasi dan kekompakan.

"Pertemuan membahas kekompakan kader Golkar dalam memenangkan Partai Golkar, di Pilkada serentak, pemilu dan Pilpres akan datang," bebernya.

Sekadar diketahui, pada Pilkada 9 Desember 2020, partai Golkar berhasil memenangkan Pilkada serentak di enam daerah dari 12 yang ikut menggelar Pilkada serentak tahun 2020. (ril)



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=72392

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.