KETUA Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta Sulawesi Selatan mengembangkan pembangunan desa melalui program Desa Wisata Agro (Dewa), Desa Wisata Industri (Dewi) dan Desa Digital (Dedi).
"Ada tiga program pemerintah yang juga patut Pak Gubernur kembangkan ada 'Dewa', 'Dewi' dan 'Dedi'," kata Bamsoet dalam keterangannya, Minggu, 20 Desember 2020.
Bamsoet menjelaskan, pembangunan desa dan pemerataan ekonomi adalah hal yang dibutuhkan saat ini karena potensi yang dimiliki setiap desa.
Terlebih, kondisi di mana masyarakat desa saat ini juga sudah mengenal teknologi informasi. Sehingga kata dia, jika dikolaborasikan maka akan mendatangkan manfaat.
Baca juga: Program Wisata Covid-19 Resmi Dibuka di Palopo Sulsel
"Sekarang sudah berubah. Tetap bekerja di desa dengan laptop, bahkan hanya dengan sebuah handphone dia bisa menjual ke seluruh dunia, hasil produknya, sehingga pola ke depan bisnis Indonesia ini akan kembali ke desa," kata dia.
Bamsoet menambahkan, Sulsel telah memiliki Desa Wisata Agro dan Desa Wisata Industri. Menurutnya, di era digital saat ini, semua pihak harus cerdas memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan suatu objek wisata.
"Anak-anak kita main yang instagramable, cukup bikin Instagram dengan objek yang baik, bisa menarik uang. Dan mereka tidak butuh waktu lama, datang foto-foto, sebentar pulang. Itulah sekarang gaya wisata kita, memburu tempat menarik dan spesifik," terang politikus Partai Golkar ini.
Sumber : https://travel.okezone.com/read/2020/12/20/406/2331052/sulawesi-selatan-diminta-kembangkan-wisata-dewa-dewi-dedi
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami