polda dalami perekrutan tenaga pendamping bbwspj sulsel dan akan panggil panitia pelaksana


MAKASSAR — Polda Sulsel menerima aduan masyarakat dugaan praktik korupsi pada proyek perekrutan TPM P3-TGAI di lingkup Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan-Jeneberang.

Hal ini dibenarkan Kasubdit III Tipikor Dit Reskrimsus Polda Sulsel, Kompol Rosyid Hartanto kepada media.

Kini, Subdit III Tipikor Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda Sulsel melakukan pendalaman proyek perekrutan Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM) dalam Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) di lingkup Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan Jeneberang Sulawesi Selatan tahun anggaran 2020.

Untuk memastikan kebenaran aduan masyarakat tersebut, pihaknya pun langsung menindaklanjuti dengan melayangkan pemanggilan klarifikasi kepada semua pihak yang diketahui terlibat dalam pelaksanaan proyek perekrutan tenaga pendamping masyarakat (TPM) tersebut.

Di antaranya melayangkan pemanggilan klarifikasi kepada ketua panitia pelaksana kegiatan berinisial IL. "Iya kita baru pemanggilan klarifikasi," kata Rosyid.

Dengan pemanggilan untuk memberi klarifikasi aduan masyarakat tersebut, Rosyid berharap semua pihak bisa membantu. Pasalnya pemanggilan untuk memberi klarifikasi sangat penting untuk membuat terang aduan tersebut.

Tak hanya memanggil sejumlah pihak untuk memberi klarifikasi, pihaknya pun sementara berupaya mengumpulkan sejumlah dokumen terkait pelaksanaan kegiatan yang dimaksud.

"Kita ini masih klarifikasi dokumen dan pengumpulan bahan keterangan," tambah Rosyid.

Sebagai aparat penegak hukum, Rosyid memastikan pihaknya akan bekerja secara profesional. Ia berjanji nantinya akan merilis hasil proses penyelidikan jika rampung.

"Jadi kita belum bisa beri tahu seperti apa modusnya. Demikian juga anggarannya kita belum tahu karena masih tahap klarifikasi," jelas Rosyid. (*)



Sumber : http://www.celebes-news.com/2020/12/12/polda-dalami-perekrutan-tenaga-pendamping-bbwspj-sulsel-dan-akan-panggil-panitia-pelaksana/

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.