Buka Bimtek Pemasaran Ekonomi Kreatif, Kadispopar Optimis Enrekang Siap Bersaing


ENREKANG, PIJARNEWS.COM — Bimbingan teknis pemasaran ekonomi kreatif dihadiri para pegiat Ekonomi warung kopi dan pengelola parawisata se-kabupaten Enrekang di Villa Bambapuang, Kecamatan Anggeraja, Senin (23/11/2020).

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata Dadang Sumarna, mewakili Bupati Enrekang sangat bersyukur dengan adanya kegiatan bimbingan tersebut.

Dadang S menjelaskan, Potensi Ekonomi dan Parawisata Enrekang sangat luar biasa, oleh sebab itu, butuh sentuhan dari semua pihak termasuk perhatian dari kementerian.

"Kita sangat berharap, semoga kedepan, pemuda pegiat ekonomi lebih maju demi kesejahteraan masyarakat Enrekang, dan untuk informasi bahwa salah satu peserta yang hadir ada yang pernah juara barista nasional lalu," ujar Kadispopar, Dadang Sumarna.

Saat di konfirmasi pijarnews terkait langkah apa yang akan di ambil Dinas parawisata kedepan, Dadang S memberi penjelasan jika saat ini terus berkoordinasi dengan semua pihak.

"Untuk langkah kedepaannya, kita sudah koordinasi dengan Bappeda untuk mendukung semua rencana dari Dinas Pemuda Olahraga dan Parawisata dan juga kepada OPD lainnya, Insyaallah akan bersinergi," katanya optimis.

Dia menambahkan, semua telah terencana dan semoga kedepannya, Dispopar akan maksimalkan persembahan Enrekang untuk bangsa Indonesia.

Dalam kegiatan tersebut juga di hadiri langsung oleh DPRRI komisi X, Mitra MB, Deputi Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi kreatif Feriandy, Kepala Bappeda, Haedar Bulu dan Kadis Kominfo Hasbar. (*)

Reporter : Armin

Komentar

Komentar Anda



Sumber : https://www.pijarnews.com/?p=63133

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.