Jakarta - Nikita Mirzani menegaskan tidak pernah ketakutan mendengar ancaman yang disampaikan Habib Alwi Al Athos yang telah mengirimkan ultimatum kepadanya, Kamis, 12 November 2020.
Dalam video pendek yang diunggah di akun Instagramnya, Habib Alwi meminta Nikita Mirzani mengklarifikasi sekaligus meminta maaf atas ucapannya. Sebab jika tidak minta maaf, Habib Alwi akan melaporkan Nikita Mirzani ke polisi.
Baru tau gue ada ustd bahasa nya begini. Pke blng gue lonte. Jual selangkangan Berarti elo pingikut gue dong wkwkwk. Gila bar-bar banget loe jadi ustad bahasanya, yang kaya gini ini dicontoh?
"Teruntuk Nikita Mirzani yang telah terang-terangan menghina imam kami, dan mengatakan habib adalah tukang obat, apabila dalam waktu 1x24 jam tidak mengklarifikasi dan tidak minta maaf, kami akan melaporkan ke polisi," kata Habib Alwi. "Umat muslim akan memberikan pelajaran untuk Anda. Camkan ucapan saya baik-baik," tambahnya.
Sebelumnya, Nikita Mirzani membuat geram para pengikut Habib Rizieq, Nikita kesal melihat kepulangan Habib Rizieq dari Arab Saudi yang dianggap berlebihan.
Para pengikut Rizieq Shihab disebutnya telah menyusahkan banyak orang yang akan menuju Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.
Tidak hanya membuat ruas jalan berhenti total selama beberapa jam, para pengikut Habib Rizieq juga merusak sejumlah fasilitas Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
"Gara gara Habib Rizieq pulang ke Jakarta pejemputannya gila-gilaan. Nama Habib itu adalah tukang obat," kata Nikita Mirzani. "Nah nanti banyak antek-anteknya nih mulai. Nggak takut juga gue," lanjut Nikita MIrzani dalam video pendeknya.
Ketika menanggapi unggahan video Ustad Alwi, Nikita Mirzani juga menuliskan sikapnya. "Coba sebelum pajang video saya, Anda bisa liat juga video yg teman Anda menghina ulama, lalu presiden kita," tulis Nikita Mirzani.
"Kalau Anda ngatain mulut saya ampah. Lantas Anda apa? yang saya tau agama saya itu agama yang cinta damai. Tidak pernah menghina oran. Apa lagi bikin kerusuhan," tulis Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani menyatakan tidak pernah takut karena merasa benar. "Saya jugg tidak ragu minta maaf kalau saya salah. Tapi selama saya tidak salah dan tidak menghina apa lagi keluar kata-kata kasar seperti Anda. Waallaikumsallam pak habib," tulis Nikita.
Nikita juga sempat menanggapi cuitan Ustad Maheer yang menuliskan kata-kata kasar di Twitter.
"Baru tau gue ada ustd bahasa nya begini. Pke blng gue lonte. Jual selangkangan Berarti elo pingikut gue dong wkwkwk. Gila bar-bar banget loe jadi ustad bahasanya, yang kaya gini ini dicontoh? ngakak gue bor. kapan elo mau datang ke tmpt gue? Udh gue siapin tuh biar elo diciduk sekalian," tulisnya. []
Baca juga:
Berita terkait
Sumber : https://www.tagar.id/babak-pertama-nikita-mirzani-vs-ustad-alwi
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami