xochitl gomez bakal tampil di film doctor strange 2


Jakarta - Aktris muda berbakat Xochitl Gomez dipastikan bakal tampil dalam film terbaru di rangkaian Marvel Cinematic Universe (MCU), Doctor Strange 2 yang diberi tajuk Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Dalam sinema aksi superhero ini, perempuan bintang film reboot The Baby-Sitters Club itu akan memerankan karakter yang saat ini masih dirahasiakan.

Laman Variety melaporkan, detail mengenai plot cerita untuk film superhero Doctor Strange in the Multiverse of Madness hingga kini masih dirahasiakan. Lantaran itu, masih belum jelas peran apa yang bakal dimainkan oleh Gomez.

Selain itu, Benedict Wong dan Chiwetel Ejiofor diharapkan dapat memerankan kembali karakter mereka seperti pada film Doctor Strange sebelumnya yang dirilis tahun 2016. Sementara Elizabeth Olsen juga disebut akan tampil dengan perannya sebagai Scarlet si penyihir.

Sebelumnya pada awal Oktober lalu, Benedict Cumberbatch selaku aktor pemeran superhero Dr Stephen Strange sempat memberikan bocoran mengenai waktu produksi film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Kala itu, ia menyebutkan proses syuting bakal berlangsung pada akhir Oktober atau awal November tahun ini.

"Saya sedang dalam praproduksi dengan film Doctor Strange kedua, yang sangat menarik. Kami akan mulai syuting pada akhir Oktober atau awal November ini," ujar Benedict Cumberbatch, dikutip Tagar pada Minggu, 4 Oktober 2020.

Xochitl GomezAktris muda berbakat Xochitl Gomez. (Foto: Instagram/_xochitl.gomez)

Kabar mengenai waktu dimulainya syuting film Doctor Strange 2 pada akhir bulan nanti, sejatinya bukan berita yang terlalu mengejutkan bagi kalangan penggemar.

Pasalnya, produksi film Doctor Strange in the Multiverse of Madness memang telah diagendakan untuk dimulai pada Mei lalu, namun batal karena adanya pandemi Covid-19.

Beberapa waktu kemudian, muncul sejumlah rumor mengenai film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, yakni yang menyebutkan bahwa Benedict Cumberbatch tengah mempelajari naskah film tersebut, hingga kemungkinan hadirnya aktor Tom Cruise yang berperan sebagai Iron Man dari semesta yang berbeda.

Film Doctor Strange 2 akan disutradarai oleh Sam Raimi, yang sebelumnya mengarahkan trilogi Spider-Man produksi Sony dalam semesta Manusia Laba-laba yang diperankan oleh Tobey Maguire.

Sedangkan Xochitl Gomez sendiri dikenal sebagai bintang muda yang berperan sebagai Dawn Schafer dalam The Baby-Sitters Club yang tayang di Netflix. Ia juga sempat tampil di acara TV You're the Worst, drama romantis Roped dan aksi petualangan Shadow Wolves. []

Berita terkait



Sumber : https://www.tagar.id/xochitl-gomez-bakal-tampil-di-film-doctor-strange-2

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.