Hanura Usung Deng Ical di Pilwali Makassar


Iklan Humas SulSel

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Hanura memutuskan mengusung pasangan Syamsu Rizal-Fadli Ananda di Pilwali Makassar.

Tak tanggung-tanggung pasangan akronim Dilan 2020 itu sudah menerima surat rekomendasi bentuk B1-KWK.

"Iya, penyerahannya di DPP, di Jakarta. Informasinya sudah B1-KWK," kata Ketua Hanura Makassar, Muh Yunus, Jumat (14/8/2020).

Rekomendasi itu diserahkan oleh Ketua TPP DPP Hanura, Prof Ferdinand Nainggolan dan diterima langsung oleh Deng Ical. Deng Ical didampingi oleh Ketua DPD Hanura Sulsel, Andi Ilhamsyah Mattalatta dan sekretarisnya, Affandy Agusman Aris.

Iklan Pemerintah Kabupaten BONE

Selain Hanura, Dilan juga sudah lebih dulu menerima rekomendasi B1-KWK PKB dan PDIP. Artinya, Dilan sisa menunggu waktu untuk mendaftar di KPU pada September mendatang.

Editor: Asrul

Iklan PDAM


Sumber : https://www.sulselsatu.com/?p=230637

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.