Jumat Berkah, TP PKK Sulawesi Selatan Melalui TP PKK Makassar Menyalurkan Suplemen Dan Sembako


Makassarkota, MAKASSAR, – Ketua TP PKK Makassar, Andi Masniawati Z Yusran di dampingi pengurus TP PKK berbagi suplemen makanan dan minuman kepada tenaga medis.

Pembagian suplemen merupakan bantuan dari Ketua TP PKK Prov Sulsel Ibu Hj. Lies F Nurdin  sebagai wujud kecintaan kepada para tenaga medis sebagai garda terdepan.

Pembagian suplemen diberikan kepada tenaga medis RSUD Daya yang diterima secara langsung oleh Dirut RSUD Daya, dr Ardinsani, M.Kes.

"Mewakili Ketua TP PKK Provinsi menitipkan salam untuk tenaga medis yang bertugas, tetap jaga kesehatan, semoga bantuan suplemen ini dapat membantu untuk menjaga imunitas selama melaksanakan tugas," ujarnya, Jumat (5/6/2020).

Di hari yang sama diserahkan pula suplemen bagi tenaga medis di kelurahan Jongaya Kec Tamalate, yang sedang melaksanakan rapid test massal bagi warga Jongaya.

"Puskesmas di Kel Jongaya, melaksanakan rapid test massal untuk warga Jongaya di kantor kelurahan secara gratis, dan alhamdulillah ibu TP PKK Makassar turut peduli kepada kami tenaga medis," ujar salah seorang tenaga medis yang tengah bertugas.

Masih dalam rangkaian Jumat Berkah, TP PKK Kota Makassar pun membagikan sembako bagi masyarakat kurang mampu di Kelurahan Balang  Baru yang dipimpin oleh ibu Wakil Ketua TP PKK Makassar, Hj. Andi Batari Toja, S.Pd.I.

Sumber : Hidayat



Sumber : https://makassarkota.go.id/?p=7231

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.