Tak Terima Ditegur, Pemotor Ugal ugalan Aniaya Seorang Bapak di Depan Anaknya


MAKASSAR – Sempat buron, seorang pemuda berinisial Sym alias Anc (29) akhirnya ditangkap polisi setelah melakukan penganiayaan terhadap seorang pengendara motor di Jalan Al Markaz, Kelurahan Lembo, Kecamatan Tallo, Makassar, Sulawesi Selatan.

Pelaku melakukan penganiayaan karena tidak terima ditegur oleh korban yakni Rsn (32). Pasalnya, pelaku mengendarai motor secara ugal-ugalan. Korban pun dipukul di depan anak lelakinya.

Kapolsek Tallo Kompol Amrin AT mengatakan pelaku dicari selama empat bulan setelah korban melapor dipukul pada 4 November 2019.

Pelarian pelaku terhenti setelah diamankan Tim Opsnal Polsek Tallo di kediamannya, Jalan Talasalapang, Kelurahan Gunung Sari, Makassar.

"Pelaku telah menganiaya seorang pria pengendara. Semalam sudah diamankan. Saat ini sudah dilakukan penahanan di kantor. Betul DPO kami itu sudah empat bulan, kasusnya tahun lalu," kata Amrin kepada wartawan.

Ia menjelaskan, kasus penganiayaan ini terjadi ketika korban hendak menyeberang jalan bersama anaknya. Saat itu juga pelaku melintas dengan motornya secara kencang hingga hampir menabrak korban.

"Ditegurlah sama korban ini, karena caranya mengendarai yang ugal-ugalan dan hampir menabraknya," jelas dia.

Namun, kata Amrin, pelaku ketika ditegur malah turun dari motornya lalu melayangkan bogem mentah ke wajah korban.

"Korban dipukul di depan anaknya, baru pelaku langsung kabur. Kalau hasil visum, korban mengalami lebam di pelipis kanan kepalanya," ucap dia.

Tertangkapnya pelaku setelah polisi mendapat informasi dari warga terkait keberadaannya usai empat bulan menghilang.

"Sebelumnya ini tersangka pernah tinggal di daerah sekitar lokasi kejadian, kesulitan penyelidikan kemarin begitu. Alhamdulillah informasi diterima pelaku berada di Kecamatan Rappocini. Langsung kami tindak lanjuti dan menangkap pelaku," terangnya.

(han)



Sumber : https://news.okezone.com/read/2020/03/12/609/2182044/tak-terima-ditegur-pemotor-ugal-ugalan-aniaya-seorang-bapak-di-depan-anaknya

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.