Pertama di Bulukumba, Pemdes Sopa Tutup Akses Masuk Desa



BULUKUMBA, GOSULSEL.COM — Pemerintah Kabupaten Bulukumba kembali menerapkan kebijakan menambah libur bagi pelajar di Bulukumba demi memutus rantai penyebaran Corona Virus.

Beberapa upaya yang dilakukan pemerintah kabupaten hingga pemerintah desa kian nampak guna mempertegas kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan menghindari serangan dari penyakit Corona.

Sama halnya yang dilakukan oleh pemerintah Desa Sopa Kecamatan Kindang Kabupaten Bulukumba, yang merupakan desa pertama yang melakukan penutupan akses masuk bahkan keluar desa.

Saat ditemui di lokasi, Saleh SKM yang merupakan kepala desa 2 periode menyampaikan bahwa penutupan akses tersebut semata-mata demi kesehatan masyarakat Desa Sopa dan membentuk 2 pos penjagaan di masing-masing batas desa.

“Ini demi kesehatan bersama. Semoga dengan upaya ini kita semua di Desa Sopa dapat terhindar dari penyakit yang rawan mematikan itu,” kata Saleh saat ditemui di lokasi pos penjagaan penutupan akses.

Dirinya menambahkan bahwa penutupan tersebut bukan secara total atau lockdown, hanya saja membatasi aktivitas masyarakat di luar rumah khususnya bagi mereka yang hendak keluar desa. Bahkan jika ditemukan masyarakat yang memiliki kepentingan tertentu dan mengharuskan untuk keluar dari desa kami masih perbolehkan. 

Kami berharap semoga dengan upaya yang dilakukan Pemdes Sopa ini bisa menjadi pemutus rantai penyebaran dari Corona virus tersebut.

Untuk diketahui, setiap hari Jumat pemerintah Desa Sopa beserta masyarakat dan karang taruna intens melakukan penyemprotan disinfektan di tempat umum dan rumah ibadah bahkan pekan ini berencana membagikan masker ke warga.(*)




Sumber : Gosulsel

Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.