RAKYATKU.COM, BONE - Kendaraan dinas (Randis) merupakan salah satu alat operasional bagi pejabat khususnya dalam lingkup Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bone dalam menunjang tugasnya.
Olehnya itu, pada 2020 ini di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Bone melakukan pengadaan 16 unit mobil baru dengan nilai anggaran yang tidak sedikit yakni Rp5,2 miliar.
Kabag Umum Setdakab Bone, Hamzah Sunusi menjelaskan, 16 mobil baru tersebut diperuntukkan bagi Wakil Bupati Bone, 3 untuk asisten, dan 12 buat para Kabag.
"16 unit mobil tersebut, total anggarannya sekitar Rp5,2 miliar," jelas Hamzah.
Diketahui, mobil dinas untuk Wakil Bupati Bone berupa Pajero Sport, asisten berupa Toyota Innova, dan bagi para Kabag berupa Toyota Rush.
Meski randis tersebut peruntukannya sangat jelas yakni untuk menunjang kinerja, tetapi tetap menuai sorotan dari legislator Kabupaten Bone karena nilainya yang dianggap sangat tinggi.
loading...
Ketua Komisi III DPRD Bone, Andi Suaedi mengatakan, tim anggaran daerah harus bijak dalam pemanfaatan uang rakyat dan rakyat harus merasakan manfaatnya.
"Pemanfaatan uang rakyat tidak hanya sekadar digunakan, lantas rakyat tidak merasakan manfaat. Kan kasihan," sindir Andi Suaedi, Minggu (15/3/2020).
Pengadaan mobil baru, kata Suaedi, boleh saja, namun harus memperhatikan kondisi masyarakat. Apakah kebutuhan dasarnya terpenuhi atau belum. Misalnya, jalan dan jembatan.
"Masih banyak yang perlu lebih diperhatikan. Khususnya pembangunan jembatan, pengaspalan, demikian pula pendidikan dan kesehatan di Bone. Harusnya hal-hal seperti ini yang perlu diperhatikan," jelas Andi Suaedi.
Penulis: Zaenal
Sumber : http://news.rakyatku.com/read/181819/2020/03/15/pejabat-bone-tunggangi-mobil-rp5-2-miliar-tuai-sorotan-legislator
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami