#Doboloki’, Semiosis Adnan Purichta Start di Pilkada Gowa 2020



GOWA, GOSULSEL.COM – Petahana Pilkada Gowa, Sulawesi Selatan, Adnan Purichta Ichsan nampaknya sudah mengirimkan sinyal kepada masyarakat Gowa, khususnya loyalis untuk memulai gerakan politik elektoral jelang Pilkada tahun 2020 mendatang.

Kurang lebih empat tahun terakhir masa jabatannya bersama Wakil Bupati, Abd Rauf Mallaganni, Adnan Purichta fokus pada percepatan pembangunan di daerah yang bertajuk ‘Butta Bersejarah’ itu.

muhammad-ismak

Memasuki awal tahun 2020, Adnan nampaknya perlahan memulai mempersiapkan diri menyongsong Pilkada Gowa tahun 2020. Hal ini tercermin dari media sosial instagram bupati termuda di bagian timur Indonesia ini.

Dua status atau unggahan Adnan disertai dengan hastag dan foto bertuliskan #Doboloki’.

Postingan pertama pada Rabu 1 Januari 2020 lalu, ia mengunggah foto dirinya yang bertuliskan ‘DOBOLOKI’ dan disertai dengan pesan bijak “berpikir untuk masa depan, belajar dari masa lalu.”

Untuk caption gambar tersebut Adnan menulis “Semoga lebih baik yah dari tahun2 sebelumnya, serta selalu dlm lindungan Allah SWT.. Aamiin #doboloki2020,”

Sementara postingan kedua, yang unggah pada Kamis 2 Januari 2020 kemarin, Adnan juga menyertakan #doboloki2020 yang disertai dengan unggahan foto pelantikan kepala desa.

Dalam caption gambarnya, Adnan mengucapkan selamat kepada para Kepala Desa yang dilantik dan mengajak para kepala desa untuk bersama-sama membangun Kabupaten Gowa

“Selamat bertugas Para Kepala Desa pilihan rakyat, mari bersama membangun Gowa ke arah yang lebih baik dan masyarakatnya makin sejahtera.. Rewako Gowa! #doboloki2020,” tulis Adnan.

Hastag #Doboloki’ yang digaungkan Adnan sepertinya adalah semiosis atau tanda dan penanda, memberikan sinyal kepada loyalis untuk memulai melakukan kerja elktoral jelang Pilkada Gowa tahun 2020.

Menanggapi hal tersebut, Pengamat Politik Universitas Bosowa (Unibos), Arif Wicaksono menyebutkan bahwa postingan tersebut menunjukkan keseriusan Adnan Purichta Ichsan untuk kembali bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gowa 2020.

“Iya, saya kira postingan IG beliau merupakan isyarat bahwa beliau siap maju di periode kedua di Gowa. Lebih jauh lagi, saya melihat juga sinyal bahwa beliau membutuhkan dukungan masyarakat Gowa dan juga sinyal kepada calon lawannya, bahwa beliau serius maju kembali,” ujar Arif Wicaksono, Jumat (3/1/2020).

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Unibos ini juga menilai bahwa langka sang petahana untuk mulai memberikan sinyal kesiapan kembali maju di Pilkada sudah tepat.

“Iya, tidak ada masalah saya kira, kan beliau incumbent? Jadi tidak ada beban, kapan saja beliau mau memberi isyarat, dan kepada siapa saja isyarat itu ditujukan,” katanya.(*)




Sumber : Gosulsel

Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.