MAKASSAR, PIJARNEWS.COM– Alumni SMAN 1 Makassar menggelar Temu Nasional (Tenas) ke 3 di Hotel Novotel, dengan tema "Dengan silatuhrahim Kita Tingkatkan Semangat Kebersamaan Ditengah Pandemi Covid 19".
Acara yang digelar Ahad (23/5/21) itu dihadiri oleh para Alumni dan Ketua Ikatan Alumni SMANSA, Ina Kartika yang juga sebagai Ketua DPRD Sulsel juga hadir Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan "Danny" Pomanto.
Tenas kali ini menerapkan protokol kesehatan ketat. Peserta terbatas dan hanya perwakilan setiap angkatan saja, Mengingat virus Covid 19 masih belum usai.
"Luar biasa hari ini. Di masa pandemi tidak menyurutkan semangat bersilatuhrahim kita. Meskipun saya juga sedih karena tidak ramai seperti tahun-tahun kemarin. Ini hanya beberapa orang perwakilan dari setiap angkatan. Mau diapa, kita harus tetap terapkan protokol kesehatan," ucap wali Kota Danny.
Kesempatan itu dijadikan Danny untuk mengajak para Alumni untuk ikut serta mendukung dan ikut serta dalam kesuksesan setiap program pemerintah Kota Makassar salah satunya Makassar Recover.
"Kita sama-sama bersatu untuk membuat Makassar pulih ditengah kondisi pandemi. Peduliki Salamaki," sebutnya.
Dalam agenda tersebut, Danny juga berkesempatan menyaksikan launching Kartu Tanda Alumni (KTA) diperuntukkan buat para Alumni Smansa Makassar yang bekerjasama dengan Bank Sulselbar. Dimana KTA ini juga bisa dijadikan sebagai pembayaran elektronik atau E-toll.
Reporter: Agus Salim
Komentar
Komentar Anda
Sumber : https://www.pijarnews.com/?p=69655
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami