demi belajar daring, ayah gendong putrinya naik turun gunung sambil bawa tabung oksigen


LUWU - Seorang ayah di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan menggendong anaknya untuk melaksanakan belajar online naik turun gunung. Tak hanya mengendong anak, ia juga harus membawa tabung oksigen untuk digunakan putrinya karena menderita kelainan jantung.

Irmawanto, seorang ayah yang rela mengendong putrinya yang sudah duduk di bangku kelas 3 SMA naik turun gunung demi mendapat jaringan internet di desanya yang ada di Lumika, Kelurahan Noling, Kecamatan Bupon, Sulawesi Selatan.

 Baca juga: Detik-detik Kapal Dihantam Ombak di Perairan Terluar Pangkep

belajar di gunung

Hampir setiap hari Rianto harus mengendong Raihana Nurwahid (18) siswi kelas 12 SMAN 20 Barombong, Makassar. Kondisi ini terpaksa dilakukan oleh sang ayah, karena Raihana mengidap kelainan jantung. Sesekali sang ayah dibantu putranya membawa tabung oksigen, namun tak jarang ia harus mengendong sambil menenteng tabung oksigen putrinya itu.

Tabung oksigen tersebut, harus selalu dibawa sebagai antisipasi membantu pernafasan Raihana ketika sesak tiba-tiba. Jarak dari rumah ke tempat yang ada sinyal, kurang lebih dua kilometer, di sana Raihana mengerjakan tugas sekolah sambil diawasi adik dan ayahnya.

Baca juga:  Pohon di Parkiran Bandara Sultan Hasanuddin Makassar Tumbang Timpa 3 Kendaraan

Meski dalam kondisi sakit jantung dan internet yang sulit, namun rintangan itu tak pernah mematahkan semangat Raihana, baginya pendidikan menjadi prioritas, ia pun bercita-cita menjadi salah satu alumni terbaik di sekolahnya dengan nilai yang memuaskan.

 belajar di gunung



Sumber : https://news.okezone.com/read/2021/04/06/609/2390462/demi-belajar-daring-ayah-gendong-putrinya-naik-turun-gunung-sambil-bawa-tabung-oksigen

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.