BONEPOS.COM, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto hadir dalam pameran dan kontes bonsai nasional yang di adakan Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) di Jalan Gontang Raya Makassar, Jumat (28/5/2021).
Sekitar kurang lebih 400 bonsai memenuhi ruangan dengan model dan tipe berbeda. Masing-masing bonsai memancarkan pesonanya sendiri dengan taksiran nilai jual di atas rata-rata.
Ketua panitia, Waris Haldi dalam sambutannya mengaku warga Makassar cukup antusias mendalami kecintaannya akan tumbuhan yang tidak murah ini.
"Kita semua mengetahui nilai akan sebuah bonsai berapa, tapi Alhamdulillah minat warga Makassar cukup baik. Hal ini terlihat dari banyaknya pencinta bonsai yang mengikuti kontes ini," ungkap Waris.
Sumber : https://www.bonepos.com/?p=80021
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.

Sosmed Kami