Polisi Identifikasi Pelempar Molotov ke Asrama Mahasiswa di Makassar


Makassar, IDN Times - Kasus pelemparan molotov di asrama Pengurus Besar Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu (IPMIL) Sulawesi Selatan, Jalan Kijang, Kota Makassar, mulai menemui titik terang. Polisi dikabarkan telah mengidentifikasi terduga pelaku. 

"Dari tangkapan CCTV yang kita jadikan barang bukti memang sudah mengarah pada orang yang melakukan pelemparan," kata Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Witnu Urip Laksana kepada jurnalis, Rabu (14/4/2021).

1. Dibutuhkan waktu dalam proses penyelidikan

Polisi Identifikasi Pelempar Molotov ke Asrama Mahasiswa di MakassarAsrama mahasiswa di Makassar dilempari molotov/Polsek Makassar

Witnu menjelaskan, petugas telah memeriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan barang bukti. Selain CCTV, barang bukti yang telah disita adalah material molotov yang ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP). Begitu pun dengan barang bukti satu unit motor yang ikut terbakar dalam kejadian itu.

"Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa kita ungkap. Sampai hari ini kita masih penyelidikan, memang kita membutuhkan waktu," ungkap Witnu.

2. Ketua IPMIL Luwu dan pemilik motor juga telah dimintai keterangan

Polisi Identifikasi Pelempar Molotov ke Asrama Mahasiswa di MakassarAsrama mahasiswa di Makassar dilempari molotov/Polsek Makassar

Terpisah, Kasi Humas Polsek Makassar, Bripka Iskandar menjelaskan, pihaknya telah memeriksa beberapa orang saksi dalam kasus tersebut. Di antaranya ketua organisasi kedaerahan dan pemilik kendaraan yang terbakar. Termasuk beberapa warga di sekitar asrama.

"Untuk sementara tiga orang kita periksa, sebagai proses pengumpul bahan dan keterangan guna mengidentifikasi para pelaku berboncengan menggunakan penutup wajah," ucap Iskandar.

Baca Juga: Kasus Dosen Dianiaya, Mahasiswa UMI Makassar Demo Tutup Jalan

3. Terduga pelaku menggunakan kendaraan

Polisi Identifikasi Pelempar Molotov ke Asrama Mahasiswa di MakassarIlustrasi Garis Polisi (IDN Times/Arief Rahmat)

Informasi awal yang diterima dari kepolisian, peristiwa itu terjadi pada Rabu, 7 April 2021, sekitar pukul 05.45 WITA. Beberapa saksi di lokasi kejadian sempat melihat pelaku melempar molotov sebelum melarikan diri meninggalkan lokasi.

Salah satu saksi yang diperiksa adalah Sampara, pengemudi becak motor yang mangkal di lokasi setempat.

"Saksi juga melihat yang dibonceng menggunakan jaket warna merah menggunakan helm dan masker," ungkap Iskandar. 

Baca Juga: Asrama Mahasiswa di Makassar Dilempari Molotov 



Sumber : https://sulsel.idntimes.com/news/sulsel/sahrul-ramadan-1/polisi-identifikasi-pelempar-molotov-ke-asrama-mahasiswa-di-makassar

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.