Danny Pomanto Perintahkan Seluruh OPD Pemkot Siaga Banjir di Makassar


Makassar, IDN Times - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto memerintahkan seluruh jajaran Pemerintah Kota untuk siaga menghadapi potensi banjir di sejumlah titik di Kota Makassar.

Instruksi Danny itu menyusul hujan yang terus mengguyur Kota Makassar sejak Selasa malam hingga Rabu (10/3/2021). Hujan dengan intensitas cukup tinggi ini dikhawatirkan menimbulkan bencana banjir apalagi sejumlah titik mulai tergenang.

"Melihat intensitas hujan yang tinggi dan adanya data terkait kondisi terkini, saya meminta agar SKPD (OPD) bersiap bersama perangkatnya untuk menghadapi kemungkinan yang bisa saja terjad," kata Danny seperti dalam siaran pers yang diterima IDN Times, Rabu.

1. Danny minta masyarakat siaga banjir

Danny Pomanto Perintahkan Seluruh OPD Pemkot Siaga Banjir di MakassarIlustrasi banjir (IDN Times/Arief Rahmat)

Danny sempat memantau langsung sejumlah ruas jalan yang tergenang banjir, salah satunya di Jalan A.P Pettarani. Banjir di jalan protokol tersebut menimbulkan kemacetan.

Di sana, Danny memastikan kondisi jalan itu sudah digenangi air setinggi betis orang dewasa. Karenanya, dia langsung menghubungi dinas terkait agar segera mengatasi kondisi tersebut.

Dia pun mengimbau kepada warga Kota Makassar supaya mempersiapkan diri menghadapi kondisi banjir dan tingginya curah hujan. 

2. Banjir menggenangi jalan protokol dan pemukiman

Danny Pomanto Perintahkan Seluruh OPD Pemkot Siaga Banjir di MakassarBanjir di Jalan Inspeksi Kanal Borong, Kecamatan Manggala, Makassar, Rabu (10/3/2021). IDN Times/Aan Pranata

Hujan yang terus mengguyur hingga sore ini mengakibatkan sejumlah ruas jalan tergenang banjir. Di antaranya adalah Jalan AP Pettarani, Jalam Urip Sumoharjo, dan Jalan Perintis Kemerdekaan. Jalan-jalan tersebut selama ini dikenal sebagai titik yang kerap dilanda banjir setiap hujan deras. 

Selain itu, sejumlah kawasan pemukiman juga sudah mulai tergenang banjir seperti di Jalan Antang Raya di Kecamatan Manggala, dan Jalan Inspeksi Kanal Borong di Kecamatan Manggala.

Baca Juga: Korban Banjir di Makassar, Ibu Hamil Dievakuasi Pakai Perahu Karet

3. Hujan diprediksi masih terjadi hingga besok

Danny Pomanto Perintahkan Seluruh OPD Pemkot Siaga Banjir di MakassarPasar tradisional Toddopuli, Kota Makassar terendam banjir, Rabu (10/3/2021). IDN Times/Sahrul Ramadan

Sementara itu, BMKG Wilayah IV Makassar memprediksi hujan ringan berpotensi terjadi di sebagian wilayah Sulsel hingga Kamis pagi. Hujan sedang hingga lebat berpotensi terjadi di wilayah Maros, Makassar, Gowa, dan Takalar. 

Wilayah yang diprediksi berawan yaitu Masamba, Palopo, Rantepao, Makale, Enrekang, Pinrang, Sidrap, Pare-pare, Sengkang, Watan Soppeng, Watampone dan Bulukumba.

Khusus untuk Makassar, Prakirawan BMKG Makassar, Dwi Lestari Sanur, mengatakan kondisi hujan diperkirakan akan mereda beberapa hari ke depan.

"Untuk lusa diperkirakan belum ada potensi hujan lebatnya. Sampai beberapa hari ke depan sudah mulai berkurang," kata Dwi.

Baca Juga: Hujan Lebat, Sejumlah Jalan Protokol di Makassar Banjir



Sumber : https://sulsel.idntimes.com/news/sulsel/ashrawi-muin/danny-pomanto-perintahkan-seluruh-opd-pemkot-siaga-banjir-di-makassar

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.