janji perhatikan atlet, danny: jangan ada yang jual medali demi makan


FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Wali kota Makassar terpilih, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto berjanji akan memperhatikan nasib atlet jika menjabat nanti.

Memiliki latar belakang sama membuat Danny tahu persis kehidupan mereka. Ia pun berkomitmen agar para atlet di Makassar bisa hidup layak sebagaimana mestinya.

Danny mengaku, sejauh ini memang nasib atlet cukup memprihatinkan. Bahkan, ia mengatakan ada atlet yang harus menjual medalinya hanya untuk bertahan hidup.

Sehingga, Danny mengatakan, di era kepemimpinannya tidak ada lagi atlet yang boleh mengalami kesulitan hidup, apa lagi sampai menjual medali yang notabenenya sebagai simbol capaian prestasi mereka.

"Saya pernah jadi atlet, hampir 20 tahun saya jadi atlet. Jadi saya tau betul bagaimana rasanya. Mereka bahkan ada yang harus menjual medalinya supaya tetap bisa makan," kata Danny, Sabtu (20/2/2021).

Lebih jauh Danny mengatakan, di era kepemimpinannya yang lalu, perhatian kepada atlet menjadi salah satu prioritas. Hal itu dibuktikan dengan kucuran anggaran yang cukup besar.

Anggaran dimaksud dialokasikan untuk pembinaan para atlet, juga untuk apresiasi atas kerja keras dan prestasi mereka di pentas cabang olahraga masing-masing.

Anggaran itu dikucurkan melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, selanjutnya dikelola dan dimaksimalkan dengan baik.

"Dulu KONI itu mengelola anggaran sekitar 3 miliar. Tapi setelah saya jadi wali kota, anggaran yang dikelola itu 27 miliar. Nah inilah bentuk kepedulian kami kepada para atlet kita," jelas Danny.



Sumber : https://fajar.co.id/2021/02/20/janji-perhatikan-atlet-danny-jangan-ada-yang-jual-medali-demi-makan/

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.