HPN 2021, Kajari Sinjai: Buah Pikiran Pers Wadah Sosial


BONEPOS.COM, SINJAI - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sinjai, Ajie Prasetya menyebutkan, insan pers merupakan salah satu akselerator perubahan untuk menjadikan Indonesia lebih maju, terutama di masa sekarang ini terbebas dari pandemi Covid-19.

Hal tersebut diungkapkan Kajari Sinjai, Ajie Prasetya di Hari Pers Nasional yang jatuh pada Selasa (9/2/2021).

"Selamat Hari Pers untuk seluruh insan pers/media se Indonesia, terkhusus yang bertugas di Kabupaten Sinjai," ujarnya.

Menurutnya, pers merupakan salah satu akselerator perubahan, karena Pers merupakan wadah sosial yang memberikan informasi dan memberikan kesempatan kepada seluruh warga negara untuk memberikan pendapat dan buah pikirannya.

"Pers yang bebas dan bertanggungjawab berperan penting dalam masyarakat yang demokratis," ungkapnya.

"Saya berharap, pers dituntut untuk profesional, terbuka, kritis, akurat, jujur dan berimbang," pungkasnya. (fan/ril)



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=71304

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.