dibuat untuk momen epic setiap hari, mana samsung galaxy s21 yang cocok untuk anda?


FAJAR.CO.ID — Samsung telah mengumumkan Samsung Galaxy S21 Series 5G pada acara acara Galaxy Unpacked 2021. Tak tanggung-tanggung Samsung merilis tiga gawai sekaligus; Samsung Galaxy S21 5G, Galaxy S21 + 5G dan Galaxy S21 Ultra 5G.

Dibekali dengan chip terbaru 5nm Exynos 2100, ketiganya lebih bertenaga dibanding generasi sebelumnya. Selain itu ketiganya memiliki desain iconic dan mampu menghadirkan pengalaman seluler yang mutakhir kepada penggunanya. Namun agar tidak bingung menentukan pilihan mana yang cocok, kami akan mengulasnya untuk anda.

Galaxy S21 5G

Galaxy S21 5G memiliki layar Dynamic AMOLED 2X , ukuran 6,2 inci dengan desain Infinity-O 120Hz dengan punch hole disisi atas. Layar ini beresolusi Full HD+ dengan refresh rate 120 Hz.

Dimensi bodi 71,2mm x 161,7mm x 7,9mm dan bobot 172 gram menjadikan Galaxy S21 paling kecil di antara ketiga S21 Series.

Kamera depan beresolusi 10 MP. Sedangkan untuk kamera belakang terdapat tiga kamera yang terdiri dari kamera utama (Wide-angle) 12 MP, kamera ultra wide 12 MP, dan kamera telephoto 64 MP.

Galaxy S21 5 G dibekali dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan fitur wireless powershare dan wireless fast charging. Untuk penyimpanan memiliki dua opsi internal, 128 GB dan 256 GB dengan kapasitas memori RAM 8 GB.



Sumber : https://fajar.co.id/2021/01/19/dibuat-untuk-momen-epic-setiap-hari-mana-samsung-galaxy-s21-yang-cocok-untuk-anda-2/

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.