BONEPOS.COM, SINJAI - Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menyerahkan paket bantuan sarana dan prasarana di sektor kelautan dan perikanan secara simbolis kepada kelompok nelayan yang ada di Kabupaten Sinjai, di halaman Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Sinjai, Senin (28/12/2020).
Dalam kegiatan tersebut, dihadiri Ketua DPRD Sinjai Lukman H Arsal, plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Mukhlis Isma, Asisten Perekonomian dab Pembangunan Setdakab Sinjai Andi Ilham Abubakar, para OPD lainnya serta jajaran pejabat Dinas Kelautan dan Perikanan.
Andi Seto mengatakan, sektor perikanan dan kelautan di Kabupaten Sinjai potensinya sangat besar, untuk itu pemerintah daerah sangat fokus dalam membangun sektor ini dengan harapan melalui sektor ini bisa meningkatkan sektor ekonomi dan kesejahteraan masyarakat secara umum.
"Cuma memang kita masih sangat banyak PR, khususnya di sektor kelautan dan perikanan, terkhusus dari data BPS belum menjadi faktor utama yang menyokong faktor ekonomi kita di Sinjai," ujarnya.
Untuk itu, selaku Kepala Daerah akan semaksimal mungkin mengkordinasikan dan mengkomunikasikan agar terus bisa mendapatkan bantuan seperti ini. Tetapi juga di daerah harus mempunyai program dan inovasi serta data-data yang dibutuhkan dalam membangun di sektor kelautan dan perikanan.
"Untuk itu, saya berharap dukungan dari teman-teman pejabat dari dinas terkait untuk berjuang serta bersama memikirkan untuk bisa kita meningkatkan sektor inovasinya, dan juga sumber daya manusia. Dengan begitu semua sektor kelautan dan perikanan kita bisa lebih meningkat," harapnya.
ASA juga berharap kepada kelompok nelayan yang mendapatkan bantuan ini agar dijaga dengan baik, agar nantinya dapat lebih dinikmati hasilnya oleh para kelompok nelayan.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Mukhlis Isma menyebutkan, untuk 2020 ini sebanyak 30 kelompok nelayanan yang mendapatkan bantuan, jenis bantuan yang diserahkan berupa benih ikan lele 20 ribu ekor, ikan nila 57 ribu ekor, benih ikan patin 6 ribu ekor, nener 10 ribu ekor, benur 60 ribu ekor, pakan ikan di kolam 11 ton, pakan udang 1,3 ton, pupuk urea dan sp 200 kg dan pompa 2 unit dan alat perikanan lainnya.
"Khusus untuk bantuan bibit telah diserahkan oleh teman-teman ke kelompok nelayan 3 bulan yang lalu dan menurut laporan bibit ini sudah cukup besar di tingkat para petani," ujarnya.
Selanjutnya, pada kegiatan ini pula telah terealisasi dispinder 30 unit, lampu air garam 50 unit, navigasi nelayan 20 unit, dan life jaket 20 unit. Bantuan sampan Viber 7 unit, jaring 7 set dan jaket 7 unit untuk 7 kelompok.
Mukhlis menambahkan, untuk tahun depan kegiatan ini akan tetap dilanjutkan berkat komunikasi Bupati dengan pemerintah pusat, sehingga bantuannya hampir sama tetapi untuk sampan Viber kapasitas lebih besar dibandingkan sekarang.
Diketahui, kelompok penerima yang menerima bantuan untuk di Kecamatan Sinjai Utara sebanyak 11 kelompok usaha bersama, Kecamatan Pulau Sembilan sebanyak 8 kelompok, Sinjai Timur 10 kelompok, Sinjai Borong 4 kelompok pembudidaya ikan (Podakan), Sinjai Selatan 2 Podakan, dan Kecamatan Tellulimpoe sebanyak 2 podakan. (fan/ril)
Sumber : https://www.bonepos.com/?p=68223
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami