Simak Wejangan Kapolres Kadarislam Maknai Hari Pahlawan Nasional bagi Generasi Milenial


BONEPOS.COM, MAKASSAR - Menjadi pahlawan bukan lagi dengan mengangkat senjata. Lalu, bagaimana sosok pahlawan sebenarnya di masa kini?

Nah, Kapolres Pelabuhan Kota Makassar, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim menuturkan, Hari Pahlawan sebagai simbol semangat perjuangan yang telah dititipkan oleh para pejuang-pejuang bangsa kepada para generasi penerus untuk selalu menjaga negeri ini.

Makanya, momentum Hari Pahlawan Nasional, tidak sekadar dimaknai seremonial belaka. Melainkan, ada pesan penting bagi generasi penerus bangsa.

"Pahlawan saat ini harus mempunyai semangat membangun negeri dengan akhlak dan keterampilan, guna menyongsong peradaban yang lebih modern dalam menghadapi ekonomi global. Agar bangsa Indonesia menjadi bagian membangun peradaban dunia," tandas mantan Kapolres Bone, Selasa (10/11/2020). (ril)



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=65126

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.