Huja Es Gegerkan Warga Bandara Lama Maros


Iklan Humas SulSel

SULSELSTAU.com, MAROS— Fenomena alam hujan butiran es menggegerkan warga Kelurahan Hasanuddin pada siang hari sekitar pukul 14.30 wita Senin, (9/11/2020). Kejadian tersebut juga disertai hujan deras dan angin kencang.

Saat dikonfirmasi sulselsatu.com, Hujan deras disertai butiran es itu diabadikan oleh salah seorang warga Kampung Baru Maros bernama Aco.

Dalam video berdurasi sekitar 2 menit, nampak butiran es berserakan tepat di halaman teras rumahnya.

"Ketika saya kedepan rumah kaget juga ada es di lantai, ternyata hujan saat itu yang membawa butiran es nya. Ini terjadi sekitar 10-20 menit pas hujan lagi deras-derasnya," ujarnya.

Sementara itu, Kepala BMKG Kabupaten Maros Hartanto menambahkan, kondisi fenomena hujan es dipicu oleh kondisi atmostfer yang cenderung labil sehingga membuat pembentukan awan konvektif.

"Jadi ini memang kondisi diikuti oleh hujan lebat dan angin kencang yang membuat butiran hujan menjadi es sampai ke bumi. Ini merupakan kondisi biasa terjadi di saat-saat musim peralihan seperti saat ini," katanya.

Penulis: Indra

Iklan PDAM


Sumber : https://www.sulselsatu.com/?p=239501

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.