detiknews selasa, 10 nov 2020 11:46 wib pos beratribut paslon pilwalkot makassar dibakar otk, polisi selidiki sebuah pos yang diduga milik dari salah satu pasangan calon paslon pilwalkot makassar dibakar oleh orang tak dikenal otk dini hari tadi.


Makassar -

Sebuah pos yang diduga milik dari salah satu pasangan calon (paslon) Pilwalkot Makassar dibakar oleh orang tak dikenal (OTK) dini hari tadi. Pihak kepolisian kini menyelidiki insiden pembakaran itu.

"Masih atau sedang diselidiki," kata Kapolsek Ujung Pandang AKP Bagas Sancayoning kepada detikcom, Selasa (10/11/2020).

Pos beratribut salah satu paslon itu terletak di pertigaan Jl Lamadukelleng dan Jl Maipa, Ujung Pandang, Makassar. Sekitar pukul 02.00 Wita, seorang warga setempat melihat pos tersebut terbakar.

"Sekitar pukul 02.00 Wita, salah satu warga melihat ada api yang lokasinya ada di pos, baru dia datangin, dicek, dan dipadamkan," tutur AKP Bagas.

Posko salah satu pasangan calon Pilwalkot Makassar dibakar orang tak dikenal (dok. Istimewa).Posko salah satu pasangan calon Pilwalkot Makassar dibakar orang tak dikenal. (Foto: dok. Istimewa)

Pada saat bersamaan, di lokasi tersebut ada lima orang tak dikenal yang masing-masing memakai sepeda motor. Alhasil, warga yang awalnya mencoba memadamkan api di pos itu kemudian mundur karena takut.

"Salah satu dari OTK ini mengeluarkan besi berkilau, apakah itu sejenis parang atau pisau, masih didalami. Karena takut, orang yang memadamkan ini lari," kata Bagas.

Polisi menyebut sejumlah saksi mata sempat menyaksikan langsung bagaimana para OTK itu membakar pos. Simak keterangan dari saksi mata selanjutnya.



Sumber : https://news.detik.com/berita/d-5248848/pos-beratribut-paslon-pilwalkot-makassar-dibakar-otk-polisi-selidiki

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.