Tak Butuh Rekrut Ronaldo, Lewandowski Cukup


BONEPOS.COM - CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge mengklaim tidak terpikir untuk merekrut Cristiano Ronaldo sejak tahun 2018 lalu.

Ya, seperti diketahui, 2018 lalu, adalah masa kepindahan Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus.

Pemenang Ballon d'Or 5 kali itu memutuskan untuk tidak melebarkan sayap lagi di La Liga dan hijrah ke Serie A.

Meski Rummenigge mengagumi sosok Ronaldo, namun Bayern merasa tidak perlu mendaratkan CR7 karena mereka sudah mempunyai sosok Robert Lewandowski.

Kami memiliki Lewandowski dan tidak membutuhkan striker seperti Ronaldo," kata Rummenigge kepada Tuttosport.

"Tapi Juventus melakukannya dengan sangat baik, ini merupakan pembelian yang sukses dari semua sudut pandang. CR7 banyak mencetak gol di pertandingan penting. Berkat citra globalnya, dia membuat Juventus tumbuh secara komersial," tambahnya.

Menurut sang CEO, Ronaldo tidak menunjukkan tanda-tanda melambat, meski mendekati usia 36 tahun.

Hal itu juga dilihatnya pada sosok Lewandowski yang berusia 31 tahun dan telah mencetak 55 gol dalam musim 2019/2020.

"Kami berbicara tentang makhluk luar angkasa," tambah Rummenigge soal Ronaldo.

"Ronaldo hidup untuk sepakbola, seperti Lewandowski. Mereka berlatih, makan, dan istirahat dengan satu tujuan: meningkatkan kinerja dan menjadi yang terbaik," sambungnya.

"Mereka adalah teladan bagi kaum muda. Mereka juara dan super kaya, tapi setiap hari mereka berkorban karena ingin menang."

"Saya juga melihat Lewandowski di lapangan untuk waktu yang lama, itulah mengapa kami tidak mencari pengganti," tutupnya.



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=59761

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.