Rencana Pembukaan Bioskop di Masa Pandemi, Nurdin Abdullah Beri Syarat Ini


Iklan Humas SulSel

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) memberi syarat tertentu bagi pemilik bioskop di Sulsel jika ingin kembali membuka pada masa pandemi Covid-19.

Memang rencana pembukaan kembali telah dikaji oleh Tim Pakar Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19. Kemungkinan pembukaan dengan mempertimbangkan aspek kesehatan, sosial dan ekonomi.

Namun, Nurdin Abdullah menyatakan, semua tergantung kesiapan penyelenggaraan atau operator bioskop, termasuk melakukan pengajuan pembukaan.

"Kita menunggu dari bawah, seperti juga pembukaan sekolah, itu harus dari kepala sekolah yang mengajukan. Tentu mengajukan dengan kesiapan yang mereka telah lakukan. Termasuk juga bioskop," kata Nurdin Abdullah di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Sabtu (29/8/2020).

Pihak penyelenggara menyampaikan kesiapan serta prasyarat yang wajib dipenuhi. Termasuk protokol kesehatan, bagaimana menjaga jarak di dalam ruangan, tidak ada peluang untuk terjadi cluster baru, dan kesiapan hand sanitaizer dan tempat cuci tangan.

"Tetapi saya berharap satu kali kita buka, betul-betul dijaga amanah pemerintah ini. Jangan sampai ada cluster dan harus kita tutup. Kita tidak mau seperti itu," imbuhnya.

Jauh sebelum beroperasi, gubernur meminta untuk dipersiapkan dengan baik, dan semua celah yang berpotensi penularan Covid-19 diantisipasi.

"Harus disiplin pakai masker. Di dalam bioskop tidak boleh buka masker," tegasnya.

Editor: Asrul

Iklan PDAM


Sumber : https://www.sulselsatu.com/?p=232455

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.