Fraksi Gerindra Singgung Kesejahteraan Atlet


BONEPOS.COM, BONE - Kesejahteraan atlet mendapatkan atensi khusus dari Fraksi Gerindra pada Rapat Pandangan Fraksi terhadap Ranperda APBD Perubahan tahun 2020 Kabupaten Bone, Jumat (28/8/2020).

Juru bicara (Jubir) Fraksi Gerindra, Bustanil Arifin mengemukakan, kesejahteraan atlet juga perlu harus diperhatikan.

"Fraksi Gerindra memandang perlunya support terhadap olahraga terutama keseimbangan antara prestasi dan kesejahteraan atlet. Kami yakin, ketika kesejahteraan itu diperhatikan maka atlet akan terfokus meningkatkan prestasinya yang tentunya akan membawa nama harum daerah bahkan nama bangsa," jelas Bustanil.

Maka dari itu, kata Bustanil, meminta pemerintah daerah Kabupaten Bone memberikan anggaran dan perhatian kepada dinas atau komite terkait. (ril)



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=59781

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.