BONEPOS.COM, BONE - Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXXI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Kegiatan tersebut digelar di Kabupaten Pangkep secara virtual, Jumat malam (28/8/2020).
Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi bersama Forkopimda Kabupaten Bone mengikuti kegiatan tersebut secara virtual atau video conference yang digelar di Gedung PKK Pemkab Bone.
Gubernur Sulawesi Selatan dalam sambutannya mengatakan, MTQ ini merupakan momentum untuk meningkatkan kapabilitas sekaligus membumikan Alquran di Sulawesi Selatan.
Selain itu, kata Nurdin Abdullah, meski adanya wabah Covid-19 bukan menjadi hambatan penyelenggaraan MTQ tahun ini.
Lanjut Gubernur, Nurdin Abdullah mengharapkan, pelaksanaan MTQ tahun ini dapat lebih meningkatkan ketakwaan serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Sementara itu, Bupati Bone Andi Fahsar Mahdin Padjalangi, mengharapkan kepada seluruh peserta MTQ dari Kabupaten Bone agar bersungguh-sungguh untuk meraih juara diberbagai cabang yang dilombakan.
"Terkhusus bagi para peserta yang ikut berlomba harus bertekad untuk meningkatkan peringkat kita dan meraih medali sebanyak-banyaknya," harap Bupati Fahar.
Dalam kesempatan itu Bupati Bone juga memberikan motivasi akan memberikan hadiah khusus kepada peserta Bone yang meraih juara dalam MTQ tersebut.
Selain Forkopimda Bone hadir pula beberapa Kepala OPD dan jajaran Kemenag Bone serta 44 peserta yang diikutkan dalam gelaran MTQ ke-XXXI itu. (sug/ril)
Sumber : https://www.bonepos.com/?p=59844
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami