Gerindra-Nasdem Usung Danny Pomanto-Fatmawati Rusdi di Pilwali Makassar


gerindra

Ketua Partai Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras menyerahkan surat rekomendasi ke Danny Pomanto sebagai Calon Wali Kota Makassar. --foto dikutip dari fajar.co.id--

JAKARTA — Pasangan Moh Ramdhan "Danny" Pomanto-Fatmawati Rusdi (Danny-Fatma) bisa bernafas lega untuk maju bertarung di Pilwali Makassar. Duet ini sudah memenuhi syarat mendaftar di KPU lewat usungan partai politik (parpol).

Pasalnya, pasca-Partai Nasdem menerbitkan rekomendasi berpasangan, giliran Partai Gerindra yang secara resmi mengusung perpaduan arsitek-pengusaha/politisi ini, Rabu (1/7/2020).

Sesuai surat rekomendasi yang ditandatangani langsung Ketua Umum DPP Gerindra, Prabowo Subianto dan Sekretaris Jenderal DPP Ahmad Musani, Danny-Fatma berhak mengendarai partai yang memiliki lima kursi di DPRD Makassar ini.

Saat penyerahan rekomendasi, Danny Pomanto menerima langsung dari Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Iwan Aras (AIS) yang disaksikan pengurus DPP di Jakarta. Rekomendasi ini sudah ditandatangani sejak 30 Juni 2020.

Surat rekomendasi itu ditanda tangani langsung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Sekretaris Jendral, Ahmad Muzani pada Senin 30 Juni dan diserahkan Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Iwan Aras.

"Gerindra sudah memutuskan untuk mendukung Bapak Danny Pomanto berpasangan dengan Ibu Fatmawati Rusdi. Ini dibuktikan dengan keluarnya surat rekomendasi yang ditandatangani langsung ketua umum," kata Aminuddin saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (01/07/2020).

Komentar

Komentar Anda



Sumber : https://www.pijarnews.com/?p=57957

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.