Hotman Paris Unggah Wanita Mirip Mantan Menteri Era SBY Tampak Dalam Aksi Demo di AS


Mari elsa

Ist.

NASIONAL, PIJARNEWS.COM — Sosok wanita berbaju merah dan bermasker putih melintas di tengah kerumunan massa dalam aksi demo besar yang memprotes kematian George Floyd di depan Gedung Putih, Amerika Serikat belum lama ini. Sosok perempuan tersebut mirip dengan seorang mantan menteri di Indonesia.

Adalah pengacara kondang Hotman Paris Hutapea yang mengunggah Melalui akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, ia mempertanyakan siapa sosok wanita tersebut.

Dalam video yang disinyalir merupakan aksi unjuk rasa tersebut, seorang pria melaporkan kejadian di lokasi menggunakan bahasa Indonesia sembari mengabadikan aksi massa yang terus bergemuruh.

Namun tak berselang lama, kamera pria tersebut mengarah kepada sesosok perempuan mirip mantan menteri.

Perempuan itu tampak mendekapkan tangan dan sempat memalingkan pandangan ke kamera ketika mengetahui seseorang merekam keberadaannya.

Melihat hal itu, Hotman Paris lantas memberikan tanggapan lewat narasi unggahannya di Instagram.

Ia menerka-nerka tentang sosok perempuan berbaju merah dalam video tersebut lantaran diduga memiliki kemiripan dengan seorang tokoh dari Indonesia.

"Ada yang bisa tebak Ibu yang baju merah?? Apakah dia ahli ekonomi dari Indonesia? Apa cuma mirip??? Salam ya Ibu di Washington DC!" tulis Hotman Paris seperti dilansir dari Suara.com, Selasa (2/6/2020).

Warganet pun memberikan tanggapan.
"Marie Elka Pangestu mantan Mendag kabinet Indonesia Bersatu," kata @ipannn***.

"Bu Mari Elka Pangestu lagi nonton demo, sama aja kaya kita, kalo ada demo/keramaian pasti juga nimbrung kan," celoteh @oryza_si***

Begitu juga dengan @donnie*** yang berkomentar, "Ibu Mari Elka Pangestu, Director World Bank".

Demikian pula warganet lainnya yang turut memberikan komentar yang sama.

Namun hingga saat ini, belum diketahui pasti mengenai identitas sosok perempuan berbaju merah dalam video unggahan Hotman Paris.

Sementara, Mantan Menteri Perdangangan Mari Elka Pangestu sendiri kini menjabat sebagai Direktur Pelaksana Kebijakan Pembangunan dan Kemitraan Bank Dunia.

Komentar

Komentar Anda



Sumber : https://www.pijarnews.com/?p=56687

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.