TNI Jeneponto Bawa Janda ke Hotel, Ada Apa Ya?


BONEPOS.COM, JENEPONTO - Tentara Nasional Indonesia (TNI) dari Kodim 1425 Jeneponto bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan siap "menyulap" rumah reyot milik Sada. Akan dibedah menjadi rumah yang layak huni.

Sada warga Kampung Sangingloe, Kelurahan Bontotanganga, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. Sada tinggal seorang diri di rumah tersebut. Lantaran, 5 orang anak-anaknya tak pernah berkabar.

Komandan Kodim (Dandim) 1425 Jeneponto, Letkol Inf. Irfan Amir setelah mendengar informasi tersebut, langsung merespons dengan memerintahkan personel untuk mengecek informasi tersebut.

"Besok (23/5/2020), InsaAllah kita akan bedah rumahnya, bekerjasama dengan pemerintah Kecamatan," ujar Dandim 1425 Jeneponto, Letkol Inf. Irfan Amir kepada Bonepos.com, Jumat (22/5/2020).

Irfan bilang, untuk sementara pemilik rumah dipindahkan sementara ke Hotel Binamu, di Kota Bontosunggu, Jeneponto. Dan Manager hotel tersebut memberi juga support dalam memberikan fasilitas.

Sebelumnya, diberitakan Sada yang merupakan janda hidup sebatangkara di sebuah perkampungan, di Jeneponto Sulawesi Selatan, kediamannya dalam kondisi memprihatinkan. (sam/ril)



Sumber : https://www.bonepos.com/?p=52954

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.