Aksaraintimes.id — Anggota DPRD Sulsel, Rezki Mulfiati Lutfi membagikan ribuan paket sembako bagi masyarakat di empat kecamatan di Kota Makassar, yaitu Kecamatan Manggala, Panakkukang, Biringkanaya dan Tamalanrea. Rezki yang terjun langsung membagikan paket sembako mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak wabah Covid-19.
Rezki menjelaskan, instruksi Partai NasDem meminta agar seluruh kader bisa bergerak untuk meringankan beban masyarakat di tengah Pandemi Covid-19 ini.
"Ketua NasDem Sulsel, Bapak Rusdi Masse menginstruksikan agar seluruh kader terjun langsung, khususnya di dapil masing-masing untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang sedang kesulitan saat ini," kata Rezki.
Ia mengaku hal ini sebagai bukti bahwa Partai NasDem bukan hanya sekadar hadir saat membutuhkan suara masyarakat. Tapi NasDem selalu hadir di tengah masyarakat, apapun kondisinya.
"Bukan saat ada momen politik saja kita muncul. Saat masyarakat membutuhkan kita dalam kondisi ini, kami juga hadir di tengah masyarakat," tegasnya.
Menurut Rezki, jumlah paket sembako yang dibagikan sebanyak 3.000 paket yang berisi sejumlah kebutuhan pokok dan masker. Daftar penerima paket sembako sendiri didapatkan dari pendataan yang dilakukan oleh tim di lapangan dengan memperhatikan tingkat kebutuhan masyarakat.
"Kami berharap dengan adanya bantuan ini, bisa sedikit meringankan beban masyarakat. Terlebih sebentar lagi kita akan merayakan hari raya Idul Fitri," ungkapnya.
Rezki juga meminta, agar di masa Pandemi ini masyarakat bisa mematuhi seluruh imbauan yang disampaikan pemerintah. Terlebih, masyarakat yang berada di Kota Makassar yang menjadi episentrum Pandemi Covid-19 di Sulawesi Selatan.
"Kita di Makassar akan masuk PSBB tahap kedua. Meski disebut akan ada kelonggaran, kita harus tetap patuh dengan protokoler penanganan Covid-19. Sembari terus berdoa agar Pandemi ini dapat segera berakhir," pungkasnya. (Pop)
Sumber : https://aksaraintimes.id/rezki-mulfiati-bagikan-3-000-paket-sembako-di-empat-kecamatan/
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami