Kebun Sayur di Stadion Mattoanging, Hasil Panen untuk Warga Sekitar


Makassar, IDN Times - Belum lama ini video viral kebun sayur di sisi utara Stadion Mattoanging, Makassar, menjadi perbincangan hangat netizen media sosial. Video berdurasi 11 detik itu mempertontonkan kondisi sebagian stadion yang ditanami sayur, serupa lahan kebun mini.

Bece, pengelola sekaligus penjaga sisi utara Stadion Mattoanging mengungkapkan alasan dirinya memanfaatkan sebagian lahan tersebut untuk bercocok tanam dengan sayuran. Mulai dari kangkung hingga sawi.

"Ini saya tanam selama (masa) COVID-19. Hasilnya ini kita bagi-bagi gratis untuk penghuni dalam gedung stadion. Termasuk itu tukang becak juga kita bagi-bagikan kalau sudah panen," ungkap pria 54 tahun ini kepada jurnalis saat di temui di stadion, Jumat (22/5).

1. Kebun mini adalah bagian dari perawatan lahan di sisi utara stadion yang sebelumnya dianggap tidak terurus

Kebun Sayur di Stadion Mattoanging, Hasil Panen untuk Warga SekitarStadion Mattoanging Makassar. IDN Times/Sahrul Ramadan

Bece yang bertugas untuk membersihkan sisi utara Stadion Mattoanging berinisiatif memanfaatkan lahan untuk ditanami sayuran. Sebab menurutnya, kondisi sebagian sisi stadion kerap tidak terurus setelah aktivitas olahraga diberhentikan.

Stadion yang menjadi markas utama PSM Makassar ini sudah tidak lagi digunakan sejak kompetisi musim 2020 dihentikan sementara akibat pandemi COVID-19. Terakhir tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur ini menggunakan stadion dalam laga menjamu Barito Putera, Minggu (15/3) lalu.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sebelumnya bersepakat menunda sementara kompetisi sepak bola domestik di musim 2020. Penundaan berlaku baik level tertinggi Liga 1 hingga Liga 2. Langkah penundaan diambil untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19.

"Kalau kondisi begini kan, sudah sangat terawat. Kita lihat rumput yang sebelumnya tinggi-tinggi itu sudah tidak ada. Saya sudah bersihkan, saya atur biar rapi. Saya tanami sayuran, hasilnya bisa dimanfaatkan bersama-sama," kata Bece.

2. Lokasi yang ditanami sayuran mendapat izin dari pengelola stadion

Kebun Sayur di Stadion Mattoanging, Hasil Panen untuk Warga SekitarKondisi Stadion Mattoanging Makassar bak lahan perkebunan. IDN Times/Istimewa

Lebih lanjut diakui Bece, sebelum sayuran ditanam, dia lebih dahulu meminta izin kepada pengelola stadion. Pengelola, kata Bece, mengizinkan dengan catatan alih fungsi lahan perkebunan mini sepanjang 20 meter di sisi utara stadion hanya sementara waktu.

Ketika situasi membaik, lahan difungsikan sebagaimana mestinya. Sayur-sayuran yang ditanam, kata Bece, tidak membutuhkan proses waktu panjang untuk dipanen dan dikonsumsi. "Paling lama dua minggu karena tanahnya memang subur sekali," ucapnya.

Selama menanam, sayuran telah dipanen sekali. Hasil panen itulah yang dibagikan gratis kepada masyarakat sekitar yang biasanya ikut memantau kondisi stadion. "Mereka ini senang kalau dikasih gratis. Kita tidak punya uang untuk sembako. Jadi ini sayur yang kita kasih gratis," ucap Bece.

Baca Juga: Merunut Sejarah Stadion Mattoanging hingga Dikelola oleh YOSS

3. Respons manajemen PSM Makassar terkait Stadion Mattoanging jadi kebun sayur

Kebun Sayur di Stadion Mattoanging, Hasil Panen untuk Warga Sekitarthe-afc.com

Manajemen PSM Makassar buka suara menyikapi kondisi tersebut. "Ya soal itu kita nggak tahu. Ini kan soal pengelolaan. PSM bukan pengelola. PSM adalah penyewa. Kami menyewa untuk pertandingan dan latihan," kata Media Officer PSM Sulaiman Karim.

Selama masa pandemik COVID-19 ini kata Sulaiman, manajemen telah menghentikan sementara aktivitas latihan seluruh pemain. "Sekaligus pertandingan ditiadakan, kami tidak tahu sama sekali bagaimana kondisi stadion," imbuh pria yang akrab disapa Sule ini.

Baca Juga: Viral Kondisi Stadion Mattoanging Makassar Jadi Lahan Kebun Sayur



Sumber : https://sulsel.idntimes.com/news/sulsel/sahrul-ramadan-1/kebun-sayur-di-stadion-mattoanging-hasil-panen-untuk-warga-sekitar

Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.