BONEPOS.COM, BONE - Pos SAR Bone bersama Darma Wanita Persatuan (DWP) gelar aksi berbagi paket kebutuhan, Selasa (28/4/2020).
Sasaran penerima paket kebutuhan tersebut, yakni masyarakat kurang mampu.
Kepala Pos SAR Bone, Andi Sultan mengatakan, pembagian paket kebutuhan tersebut sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat terdampak Corona (Covid-19).
"Semoga paket kebutuhan ini bisa meringankan beban masyarakat di tengah pandemi," kata Sultan, kepada Bonepos.com, di sela-sela pembagian paket kebutuhan.
Dikatakan Sultan, efek Corona, dirasakan di semua kalangan. "Olehnya itu, semoga ujian ini bisa segera berakhir. Aktivitas kembali normal," akunya.
Namun demikian, Sultan melalui kegiatan sosial ini pula mengimbau masyarakat agar mendengarkan imbauan pemerintah. Tujuannya, demi semata-mata keselamatan bersama. (ril)
Sumber : https://www.bonepos.com/?p=50772
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami