SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Andi Sumangerukka mengapresiasi Kesigapan Pemerinta Kota (Pemkot) Makassar tangani Covid-19.
Ini disampaikan langsung oleh Mayor Jenderal TNI Andi Sumangerukka, setelah melihat ruang lantai 4, RSUD Daya,
"Luar biasa ruangan yang telah di siapkan. Ini tentu sangat membantu masyarakat. Ruang ICU, kamar mandiri, ruangan bangsal, ruang shalat, dan bagusnya juga karena di siapkan pembuangan limbah khusus," puji Pangdam kepada Pj Walikota, di RSUD Daya Jalan Perintis Kemerdekaan, Rabu (15/4/2020).
Penjabat Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb mengatakan, RSUD Daya Makassar di siapkan untuk membantu rumah sakit rujukan agar penanganan covid-19 ini bisa tercover dengan optimal.
"Sudah ada rumah sakit rujukan yang di tentukan Provinsi Sulawesi Selatan namun kami Pemerintah Kota Makassar juga menyiapkan RSUD Daya sebagai bantuan jika di rumah sakit rujukan sudah tidak memungkinkan untuk menampung pasien covid," pungkas Iqbal.
Iqbal menjelaskan, saat ini RSUD Daya memiliki ruang ICU dimana 6 tempat tidur yang di lengkapi 3 buah ventilator, monitor di setiap tempat tidur dengan oksigen sentral,
"Kamar mandiri untuk tiap pasien dengan tabung oksigen dan monitor di tiap tempat tidur, 2 ruangan bangsal dengan 6 tempat tidur lengkap oksigen juga monitor," jelasnya
Selain itu, setiap ruangan di lengkapi CCTV dimana petugas selalu di monitor, ruang tempat pemulasaran jenazah, ruang shalat di ICU, pembuangan limbah yang sudah menerapkan proses pretreatment sebelum masuk ke pembuangan IPAL umum, dokter spesialis paru, dan fasilitas buat nakes dan non nakes yang di siapkan.
"Semoga ini semua bisa membantu tim medis dalam menangani pasien positif Covid-19 dan pasien juga merasa nyaman selama masa pemulihan," harapnya.
Penulis : Resti Setiawati
Editor : Asrul
Sumber : https://www.sulselsatu.com/?p=219182
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami