Makassar, IDN Times - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Makassar, mengapresiasi kinerja kepolisian, khususnya Tim Resmob Polda Sulawesi Selatan atas upayanya dalam mengungkap pelaku kejahatan yang meresahkan.
Diketahui Tim Resmob Polda Sulsel, Selasa (14/3) kemarin, menangkap dua orang pelaku pencurian barang elektronik di Sekretariat AJI Makassar, Jalan Toddopuli IIV, Kecamatan Manggala, Kota Makassar. Kedua pelaku masing-masing, HD (32) dan MI (24).
"Saya mewakili AJI mengapresiasi langkah pihak kepolisian, khususnya Resmob Polda Sulsel yang telah mengungkap kasus kejahatan di sekretariat AJI Makassar," kata Ketua AJI Makassar Nurdin Amir, Rabu (15/4).
Baca Juga: Pelaku Pencurian di Sekretariat AJI Makassar Diringkus Polisi
1. Dua pelaku merupakan residivis dalam kasus yang sama
Pencurian di Sekretariat AJI Kota Makassar diketahui terjadi, pada Jumat (10/4) lalu. Sejumlah peralatan elektronik yang tersimpan dilantai dua sekretariat, milik anggota AJI Makassar, raib dibawa kabur pelaku pencuri. Di antaranya, dua unit laptop dan dua init handphone.
Dua orang yang menjadi korban pencurian adalah, Ketua AJI Makassar Nurdin Amir dan Koordinator Divisi Organisasi AJI Makassar Didit Haryadi. Resmob Polda Sulsel saat itu, langsung melakukan penyelidikan setelah menerima laporan korban.
Keduanya ditangkap didua lokasi berbeda di Kota Makassar. Petugas lebih awal menangkap MI di Jalan Cendrawasi, menyusul HD di Jalan Gunung Latimojong. Kedua pelaku diketahui merupakan residivis dengan kasus yang sama.
"HD residivis 8 kali dan baru keluar rutan sekitar bulan November 2019. MI residivis 1 kali dan baru keluar rutan sekitar bulan April 2019," ujar Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Ibrahim Tompo, dalam keterangan tertulis yang diterima jurnalis kemarin.
2. Kondisi sekretariat yang lengang dimanfaatkan kedua pelaku saat beraksi
Jurnalis korban, Didit sebelumnya menceritakan, perangkat elektronik yang hilang, disimpan di atas meja dan kamar di lantai dua sekretariat. Pelaku diduga beraksi saat semua penghuni sekretariat masih terlelap. Hilangnya barang-barang berharga pertama kali diketahui sekitar pukul 07.00 Wita lalu.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, kedua pelaku diketahui memanfaatkan kondisi dan situasi sekretariat yang saat itu cukup lengang.
"Pelaku mengakui bahwa telah memasuki rumah korban pada saat pintu korban tidak terkunci," ucap mantan Kabid Humas Polda Sulawesi Utara ini.
3. Barang yang dicuri dimasukkan ke dalam tas penghuni sekretariat
Kamis (9/4) malam, kata Didit, suasana sekretariat cukup lengang seperti biasanya. Hanya terdapat sejumlah jurnalis lain yang biasanya beraktivitas di lantai satu. Pelaku diduga masuk mengendap tanpa sepengatahuan jurnalis yang berada di dalam sekretariat di lantai dua.
Dalam penangkapan itu, petugas menyita barang bukti hasil kejahatan. Dua unit laptop bersama charger dan satu unit handphone. Saat ini kedua pelaku telah diamankan di Mako Polda Sulsel untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Baca Juga: Waspada! Pencuri Beraksi di Tengah Wabah COVID-19
Sumber : https://sulsel.idntimes.com/news/sulsel/sahrul-ramadan-1/2-pelaku-pencurian-di-sekretariat-aji-makassar-ternyata-residivis
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami