SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Hasanuddin memberikan bantuan alat ventilator yang sangat dibutuhkan oleh pasien Covid-19. Bantuan ini telah diserahkan kepada pihak Rumah Sakit PTN Unhas, Sabtu (28/3/2020).
Rektor Unhas, Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu, mengatakan bahwa menyusul terjadinya pandemi Covid-19 di Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan dan Kota Makassar, dirinya terus memantau kesiapan Unhas untuk membantu mengatasi persoalan.
"Saya dapat laporan, kita ternyata memiliki ventilator yang sangat terbatas. Padahal, kalau terjadi outbreak, pasien akan melonjak tajam, kita harus siap. Maka kita segera membantu rumah sakit dengan alat ini. Kita gunakan dana Satgas Covid-19," kata Prof Dwia.
Tim Satgas Covid-19 Unhas telah melakukan berbagai upaya untuk mencegah meluasnya pandemi, termasuk melakukan langkah pengobatan dan penanganan pasien.
"Selain untuk memenuhi kebutuhan terhadap Alat Pelindung Diri atau APD, kita juga berpikir untuk mempersiapkan respon jangka panjang. Maka kontribusi masyarakat ini kita siapkan juga untuk mengantisipasi perkembangan situasi. Setidaknya, jika terjadi outbreak, kita telah siap," ujar Prof Dwia.
Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Unhas, Prof dr Budu, menjelaskan bahwa ventilator merupakan alat bantu pernapasan yang sangat dibutuhkan dalam penanganan pasien Covid-19.
"Ini alat canggih untuk membantu perbaikan atau bahkan mengambil alih nafas pasien yang berada dalam kondisi henti atau sulit bernafas. Dalam kondisi sekarang, pada penderita Covid-19 yang sudah tahap Respiratory Distress Syndrome atau RDS, ini alat sangat penting," jelasnya.
Keberadaan alat ini di Rumah Sakit termasuk jarang. Kalaupun ada, ketersediaan alat ini sangat terbatas. Sementara akibat pandemi Covid-19, jumlah pasien yang membutuhkan alat ini melonjak. Prof Budu berharap ada donatur lain yang bisa menyumbangkan alat seperti ini, baik untuk RSPTN Unhas maupun Rumah Sakit rujukan lainnya.
"Semoga bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Kita tidak mengharap sebenarnya kasus berat menimpa para penderita Covid-19 tapi dengan adanya ventilator ini maka akan semakin memberikan harapan hidup bagi penderita dan para dokter semakin percaya diri bisa melakukan upaya terbaik," sambung Prof Budu.
Ventilator merupakan mesin yang berfungsi untuk menunjang atau membantu pernapasan seseorang. Melalui alat ini, pasien yang sulit bernapas sendiri akan dibantu untuk mendapatkan udara dan bernapas seperti orang normal lainnya.
Hadirnya alat ini diharapkan dapat memperkuat pelayanan kesehatan pada pasien khususnya bagi pasien penderita Covid-19.
Editor: Asrul
Sumber : https://www.sulselsatu.com/?p=217099
Makassar.Online Kumpulan berita terkini harian Makassar dan Sekitarnya terbaru dan terlengkap dari berbagai sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami