DPC HIPO Kab.Takalar Segera Realisasikan Bantuan 300 Ribu Perbulan untuk Warga Miskin


Advertisement

SULSELBERITA.COM. Takalar - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Pengusaha Online Internasional menyepakati realisasi program bantuan uang tunai bagi masyarakat miskin di kabupaten Takalar.

Para anggota HIPO kab.Takalar sepakat akan menyumbangkan sebagian rezeki mereka bagi masyarakat yang dinilai sangat tidak mampu setiap bulannya.

Ketua HIPP DPC Takalar, H. Muh. Nirwan menjelaskan bahwa, sesuai hasil rapat pengurus pada tanggal 17 kemarin, disepakati bahwa Pengurus akan membuka akun donasi bantuan bagi masyarakat miskin dari para anggota HIPO.

Advertisement

” Jadi kita akan meminta anggota untuk melaporkan data-data warga yang membutuhkan bantuan. Berdasarkan itu, setiap bulan kami menargetkan ada satu hingga dua warga yang kami bisa bantu dari sumbangan yang terkumpul, dan itu sudah menjadi aspirasi anggota dan disepakati sebagai hasil rapat…” Ungkap H. Nirwan.

Nilai bantuan yang diberikan menurut H. Nirwan berkisar antara 150ribu hingga 300ribu rupiah perbulannya.

” nilainya antara 150ribu hingga 300ribu rupiah perbulannya selama setahun, tapi kita upayakan lebih dari itu. Jadi setiap bulannya, warga yang kami bantu akan diminta untuk datang ke sekretariat setiap bulannya untuk mengambil dana bantuan mereka…” tambahnya.

Program ini rencananya akan dimulai pasca acara Gebyar UMKM dan Pelantikan Pengurus HIPO DPC Kab. Wajo usai dilaksanakan.

” Insya Allah, selesai acara besar di Wajo ini. Yah, paling Minggu depan kita sudah memulai" Ujarnya.



Sumber : SulSelBerita.com

Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.