GOWA, GOSULSEL.COM — Rasa peduli polisi terhadap anak ditunjukkan Kapolsek Parangloe, Iptu Kasmawati. Bersama Bhabinkamtimbas, Bripka Andi Rahmat dan Kanit Reskrim, Aiptu Hasbi Lubis, polwan berpangkat dua balok di pundak itu meluangkan waktunya menemui pelajar SD Inpres Bontojai, Jumat (24/1/2020).
Saat itu, pelajar SD Inpres Bontojai tengah berkumpul di depan Kantor Desa Bontokassi. Melihat kerumunan anak pelajar SD, Kasmawati yang berada di atas mobil Patroli Polsek Parangloe, langsung turun menyapa sambil bercengkrama kemudian memperkenalkan diri.
Kapolsek Parangloe saat ditemui menuturkan, polisi harus dekat dengan anak-anak dan memberi edukasi. “Anak-anak ini harus senantiasa diberi semangat agarckelak mencintai polisi dan punya rasa patriot serta berdisiplin,” jelas eks Kapolsek Manuju itu.
Di samping itu juga, kata dia, anak-anak pelajar ini harus diberi pengetahuan tentang apa tugas polisi dan bagaimana polisi itu bekerja.
“Terutama polisi sebagai pengayom masyarakat. Ini mesti disampaikan sejak dini, sehingga anak-anak tahu dan paham tugas dan fungsi polisi,” pungkasnya.(*)
Sumber : Gosulsel
Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami