Lewati Lumpur di Persawahan, Bupati dan Wabup Barru Temui Korban Angin Kencang



BARRU, GOSULSEL.COM – Bupati Barru Suardi Saleh bergerak cepat membantu korban angin kencang yang melanda sejumlah pemukiman di Barru selama dua hari terakhir. Bersama rombongan, pemimpin yang sejak dulu intens turun langsung menemui warga, menyasar lokasi yang dilanda bencana.

Di salah satu wilayah yang didatangi, Suardi Saleh yang didampingi Wakil Bupati Nasruddin, dan Ketua TP PKK, Hj Hasnah Syam, rela berjalan kaki melewati persawahan demi menemui langsung korban yang rumahnya rusak parah diterjang angin fi Ballewe, Kecamatan Balusu, (06/01/2020) sore.

muhammad-ismak

Usai menembus pemukiman itu, Suardi Saleh lalu menyapa korban sekaligus menyalurkan bantuan kemanusiaan dari Pemkab Barru. Seperti selimut, sembako, terpal hingga karpet untuk ditempati beristirahat sementara.

Suardi Saleh mengatakan, mulai hari ini pihaknya akan turun langsung menyalurkan bantuan ke korban bencana. Ia memastikan, semua korban yang terdata akan diberikan bantuan.

“Kita pastikan semua bisa disentuh bantuan. Mulai hari ini kita menyasar sejumlah pemukiman warga yang menjadi korban hingga selesai,” kata Suardi Saleh.

Menurutnya, pemerintah kabupaten sangat prihatin dengan bencana yang melanda sejumlah wilayah di Sulsel, termasuk di Barru. Karena itu, pihaknya akan membantu meringankan beban korban. Termasuk menginstruksikan jajarannya untuk terus siaga.

“Kita juga akan berikan bantuan dana untuk perbaikan rumah. Apalagi pihak desa sudah siap untuk perbaikan itu,” tambah Suardi Saleh yang datang bersama pimpinan SKPD di lingkup Pemkab Barru.

Sekadar diketahui, angin kencang yang melanda sejumlah kabupaten/kota di Sulsel, juga merusak puluhan rumah di Barru, seperti Kecamatan Barru, Balusu dan Mallusetasi.
Disamping itu, ada beberapa jalan yang sempat terputus akibat pohon yang jatuh.

Sebelumnya, Bupati Barru menghimbau warga dan jajarannya di lingkup Pemkab untuk mewaspadai potensi bencana yang bisa saja terjadi di musim hujan tahun ini. Suardi Saleh yang satu bulan lalu juga menyampaikan imbauan sama, meminta kepada warga dan aparatur pemerintahan di masing-masing kelurahan/desa untuk saling bersinergi, serta menggalakkan gotong royong.

“Ini penting, karena cuaca ekstrem bisa saja terjadi di musim hujan tahun ini. Untuk itu, kita perlu meningkatkan kewaspadaan, sekaligus bersama melakukan antisipasi di wilayah kita masing-masing,” imbau Suardi Saleh, Sabtu (04/01/2020).

Selain itu, ia meminta aparatur desa dan kelurahan, agar pro aktif berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan dinas terkait jika sewaktu-waktu terjadi bencana. Seperti banjir, angin kencang, dan lainnya. Termasuk setiap saat turun menyosialisasikan langsung ke masyarakat mengenai pentingnya mewaspadai potensi bencana.

“Begitu pun kepada instansi atau lembaga terkait, saya meminta cepat melakukan antisipasi dan tindakan, serta setiap saat siaga melakukan evakuasi atau penanganan,” tambah Suardi Saleh yang dikenal peduli dan merakyat ini.

Secara khusus, ia meminta kepada segenap elemen masyarakat untuk terus berdoa, agar Barru bisa terhindar dari bencana dan malapetaka yang bisa menimbulkan kerugian dan jatuhnya korban.

Mengenai tindakan yang saat ini ditempuh untuk melakukan antisipasi, salah satunya menempatkan petugas atau tim Penanggulangan Bencana Barru di titik yang dianggap rawan terjadi banjir.(*)




Sumber : Gosulsel

Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.