Kepala Seksi Pemberdayaan Fakir Miskin Dinsos Gowa, Yasser Azhari mengatakan pembangunan rumah layak huni tersebut sebagai rangkaian dari peringatan Hari Kesetiakawan Sosial Nasional (HKSN) tingkat Kabupaten Gowa tahun 2019.
“Jadi rangkaian kegiatannya itu, ini kita sudah mulai beberapa rangkaian kegiatan sebelum kegaitan ini ada kita buat bakti sosial berupa bantuan pembangunan rumah untuk rumah tidak layak huni bagi warga miskin,” kata Yasser, Senin (23/12/2019).
Saat ini pihaknya sementara melakuan pembangunan rumah layak huni milik Usman Nappa, warga Lingkungan Borong, Kelurahan Borongloe, Kecamatan Bontomarannu.
“Tahun ini kita cuma 1 rumah. Iye insya allah. Diusahakan diselesaikan sampai hari H (Puncak HKSN 2019) nanti,” ujar Yasser yang juga Ketua Panitia HKSN tingkat Kabupaten Gowa 2019.
Puncak kegiatan peringatan HKSN 2019 tingkat Kabupaten Gowa 2019 akan dilaksanakan di lapangan upacara Kantor Bupati Gowa pada tanggal 27 Desember 2019 mendatang.
“Dalam puncak peringatan HKSN itu akan dilakukan penyerahan secara simbolis kunci untuk rumah yang telah dibantu teman teman-teman peksos (Peksos),” lanjutnya.
Selain itu akan dilakukan juga penyerahan berupa bantuan sembako dan batuan alat difabel bagi penyandang disabilitas. Bantuan kepada penyandang disabilitas bantuan untuk usaha produktif untuk karang taruna, dan launcing layanan khusus pengantar masyarakat miski atau ‘Lakemaiki’.
Pada Minggu kemarin (22/12/2019) juga digelar senam lansia dan inklusi yang dirangkaikan dengan kerja bakti di sekitar Jalan Masjid Raya Sungguminasa.
Rangkaian lain peringatan HKSN tingkat Kabupaten Gowa 2019 yaitu turnamen futsal yang melibatkan empat Kabupaten/Kota yaitu Kabupaten Gowa, Kota Makassar, Takalar dan Kabupaten Maros.
“Peserta futsal sendiri kami akan undang empat kabupaten terdekat. Kita khususkan untuk teman- teman para pekerja sosial. Jadi ini turnamen futsal antar pekerja sosial ada pendamping PKH, SLRT, TKSK, karang taruna ada teman-teman peksos lainnya, jadi ini bukan untuk umum,” tambahnya.(*)
Sumber : Gosulsel
Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami