GOWA, GOSULSEL.COM — Sorotan mengenai pekerjaan preservasi Gowa-Takalar disikapi pihak Balai Besar Peningkatan Jalan Nasional (BBPJN) XIII Makassar. Bahan yang rusak pada pekerjaan saluran air (U-Ditch,red) sudah diganti dengan yang baru.
PPK III Metro Makassar, Malik mengatakan, proses penggantian bahan U-Ditch yang rusak dilakukan tak lama setelah ada sorotan dari masyarakat.
Pihaknya langsung berkoordinasi dengan PT Catur selaku kontraktor untuk melakukan penggantian. Ia mengaku, U-Ditch yang rusak panjangnya sekitar 1 kilometer.
“Yang rusak itu semuanya sudah diganti. Yang diganti 1 kilometer dari total keseluruhan 1, 8 kilometer pekerjaan saluran air,” jelas Malik, Sabtu (21/12/2019).
Secara kualitas, menurut Malik, bahan pengganti ini tak perlu diragukan. Sudah sesuai standar spesifikasi yang dipersyaratkan. Kini, pihaknya fokus pada penyelesaian pekerjaan.
Saat ini, kata dia, realisasi pekerjaan di lapangan sudah rampung 90 persen. Termasuk pekerjaan pelebaran jalan. Pihaknya optimis, akhir bulan Desember ini, tahap pekerjaan bisa rampung 100 persen.
“Realisasi pekerjaan sudah 90 persen. Sekarang kita fokus pada tahap penyelesaian. Agar proyek ini rampung di akhir tahun,” pungkas Malik.(*)
Sumber : Gosulsel
Makassar.Online Kami Mengumpulkan serta Menyajikan berita dari sumber terpercaya baik media massa terkemuka di Indonesia maupun akun sosmed yang memiliki integritas dalam menyajikan berita keadaan di Makassar.
Sosmed Kami